Friday, May 23, 2014

Cek & Ricek Data NISN Siswa

NISN (Nomor Induk Siswa Nasional) merupakan layanan sistem pengelolaan nomor induk siswa secara nasional yang dikelola oleh Pusat Data dan Statistik  Kemdiknas yang merupakan bagian dari program Dapodik (Data Pokok Pendidikan) Kementerian Pendidikan Nasional. Layanan NISN menerapkan sistem komputerisasi yang terpusat dan online untuk pengelolaan nomor induk siswa skala nasional sesuai Standar Pengkodean yang telah ditentukan. Setiap siswa yang terdaftar pada Layanan NISN akan diberi kode pengenal identitas siswa yang bersifat unik, standar dan berlaku sepanjang masa yang membedakan satu siswa dengan siswa lainnya di seluruh sekolah se-Indonesia. Mekanisme penentuan dan pemberian kode pengenal identitas siswa tersebut prosesnya dilakukan secara otomatis oleh mesin komputer pada Pusat Layanan NISN. Penentuan dan pemberian kode pengenal identitas siswa tersebut berdasarkan pengajuan atau masukan (entry) sumber data siswa yang telah divalidasi/diverifikasi oleh setiap sekolah dan atau Dinas Pendidikan Kota/Kabupaten secara online.. Hasil dari proses pemberian kode identifikasi oleh Pusat Sistem NISN tersebut ditampilkan secara terbuka dalam batasan tertentu melalui situs NISN.  Dibawah ini ada penjelasan cara cek NISN siswa di link Verifikasi dan Validasi , ke benaran data tersebut  pastikan bahwa data sesuai dengan data di Dapodik. Ingat NISN jangan dulu dimasukkan ke aplikasi Dapodikdas karena proses pemberian NISN dilakukan melalui proses Sync maka silahkan lakukan Sync terlebih dahulu, 

Untuk  mengecek NISN siswa silahkan klik Link http://vervalpd.data.kemdikbud.go.id/app/ 
  1. Untuk LogIn masukkan Username dan Password yang sama seperti anda login di App Dapodik sekolah anda.
  2. Jika berhasil Login Klik Referensi maka tampilan laman  seperti dibawah ini 
  3. NISN siswa akan tampil seperti gambar diatas, untuk mengecek keabsahan data siswa tersebut klik Residu kemudian cocokkan data siswa, samakan dataNya dengan kolom atas dan data yang berada dikolom bawah  (Kolom atas data DAPODIK & Kolom Bawah data pada server NISN PDSP) 
  4. Jika data siswa (nama, tempat lahir, ibu kandung) cocok atau sesuai dengan data yang dikolom bawah maka klik "Match" sebaliknya jika data siswa tersebut tidak sosok atau sesuai maka klik " Not Macth" lihat gambar dibawah  : 
    "Not Match"

    "Match"
  5. Jika data siswa tidak ditemukan seperti kasus diatas maka perbaiki melalui jalur Sync seperti biasa.   
Selamat bekerja rekan2 OPS. silahkan Cek dan Ricek data NISN siswa anda 1 per 1..


Untuk lebih jelasnya kunjungi alamat dibawah ini
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

 
  • STANDAR PROSES UNTUK SATUAN PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH

    PERATURAN MENTERI PENDIDIKAN NASIONAL REPUBLIK INDONESIA NOMOR 41 TAHUN 2007 TENTANG STANDAR PROSES UNTUK SATUAN PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH Badan Standar Nasional Pendidikan Tahun 2007

  • ALPEKA BOS

    ALPEKA BOS (Aplikasi Laporan Pertanggungjawaban Keuangan BOS Tingkat Sekolah)

  • JUKNIS PENDATAAN DAPODIKDAS 2013

    Tujuan pendataan tingkat sekolah adalah untuk memperoleh data secara langsung yang cepat, akurat,valid, lengkap, dapat dipertanggungjawabkan dan termutakhir.

  • Gelar Gr bagi Guru wajib Tahun depan

    Gelar Gr diperoleh melalui module Pendidikan Profesi Guru (PPG) yang dijalankan oleh Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK).

  • lapor Tunjangan DIKDAS

    cara login di lembar info PTK Masukan NUPTK sebagai UserID Masukan tanggal lahir sebagai password dengan format penulisan YYYYMMDD

  • Dapodik Jadi Acuan untuk Sejumlah Program Kemdikbud

    Tahun ini Data Pokok Pendidikan (Dapodik) menjadi acuan bagi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) dalam penyaluran dana untuk berbagai kebijakan, mulai dari Bantuan Operasional Sekolah (BOS), rehab sekolah, Bantuan Siswa Miskin (BSM), dan tunjangan profesi guru.